Jumat, 26 November 2010

Bupati Bengkalis Lepas Keberangkatan Peserta PW Nasional



















Bupati Bengkalis, Ir.H. Herliyan Saleh, M.Sc. selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Bengkalis, pada Hari Jumat (26/11) melepas keberangkatan kontingen Kwartir Cabang 0440 Gerakan Pramuka Bengkalis yang akan mengikuti Perkemahan Wirakarya (PW) Nasional 2010 di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam dalam sebuah upacara sederhana di Gedung Laksamana Raja Di Laut, Bengkalis.

Dalam pengarahannya, Kak Ir.H. Herliyan Saleh, M.Sc., meminta agar para peserta yang merupakan Pramuka Penegak Pandega terpilih agar selalu menjaga nama baik Bengkalis dan kesehatan pribadi sehingga tujuan yang ingin diraih dari kegiatan PW Nasional ini dapat tercapai. Disamping itu diharapkan juga para peserta dapat memetik pengalaman yang hendaknya nanti dapat dibagikan dengan rekan-rekan yang belum berkesempatan mengikuti PW.

Kwartir Cabang 0404 Gerakan Pramuka Bengkalis mengirimkan 20 orang Pramuka Penegak Pandega yang terdiri 10 orang putra dan 10 orang putri serta didampingi oleh 2 orang Pembina Pendamping.

Hadir dalam upacara ini Ketua Kwartir Cabang 0404 Gerakan Pramuka Bengkalis, Kak Riza Pahlefi beserta andalan cabang, kepala badan, dinas, dan kantor di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis serta beberapa undangan lainnya.

Suasana SIdparcab 2010





















Kamis, 18 November 2010

Sidang Paripurna Cabang 2010

Dewan Kerja Cabang Gerakan Pramuka Bengkalis akan menyelenggarakan Sidang Paripurna Cabang (Siparcab) Gerakan Pramuka Bengkalis pada tanggal 19-20 Nopember 2010 bertempat di Wisma Pramuka, Bengkalis. Dalam Siparcab ini akan dibahas rekomendasi kegiatan Pramuka Penegak Pandega tahun 2011 yang nanti akan disampaikan dalam Rapat Kerja Cabang Gerakan Pramuka Bengkalis. Kegiatan ini direncanakan diikuti 41 orang Pramuka Penegak Pandega, yang terdiri dari 16 orang utusan Dewan Kerja Ranting dan 25 orang anggota Dewan Kerja Cabang.

Dalam kondisi DKC yang tidak solid serta diterpa permasalahan internal yang akut, Sidang Paripurna Cabang ini hendaknya dapat dijadikan momentum untuk merajut kembali kebersamaan dan menata ulang Dewan Kerja Cabang. Siparcab tahun 2010 ini direncanakan akan dibuka langsung oleh Ketua Kwartir Cabang 0404 Gerakan Pramuka Bengkalis.

Kamis, 04 November 2010

RUU Gerakan Pramuka Disahkan oleh DPR RI

Dalam rapat paripurna tanggal 26 Oktober 2010 yang lalu, DPR RI telah menyetujui RUU Gerakan Pramuka untuk disahkan menjadi Undang-undang Gerakan Pramuka. Dalam sidang yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Priyo Budi Santoso, seluruh fraksi sepakat untuk menyetujui RUU yang berisi 9 bab dan 49 pasal tersebut menjadi UU secara aklamasi.

Pengesahan RUU Gerakan Pramuka berlangsung cukup semarak. Sesaat usai Menteri Olah Raga dan Pemuda, Andi Malarangeng membacakan tanggapan pemerintah atas RUU tersebut, sejurus dari arah belakang secara tiba-tiba salah seorang anggota DPR meneriakkan "tepuk pramuka" melalui mikropon di depannya. Seruan itu langsung disambut dengan tepukan tangan oleh sejumlah peserta sidang lain.

Namun sambutan itu tidak terlihat kompak. Priyo Budi Santoso yang memimpin sidang lantas mengambil alih mengajak seluruh anggota Dewan untuk bertepuk pramuka. Suara tepukan tangan para anggota Dewan sebanyak dua kali pun menggema kompak memenuhi ruangan sidang. Selanjutnya secara aklamasi, Priyo mensahkan RUU Pramuka menjadi UU tanpa didahului mendengarkan pandangan fraksi-fraksi.